Melalui Komsos Babinsa Grong-Grong Jalin Silaturrahmi dengan warga Binaan

AdaBerita.net Pidie-Babinsa Koramil 26/Grong-Grong Kodim 0102/Pidie Serma Asnawi melaksanakan Komsos dengan warga binaan di Desa Gintong kecamatan Grong-Grong kabupaten Pidie. Sabtu (14/01/2023).

Kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi serta sebagai sarana silahturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa.

Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi diwilayah 
binaannya, sehingga apabila ada permasalahan yang dihadapi warga, dapat segera diselesaikan." Ujar Serma Asnawi

Ia juga menjelaskan kegiatan Komsos ini dilakukan karena sudah menjadi tugas pokok sebagai seorang Babinsa yang senantiasa melaksanakan Komsos untuk mencari informasi dan sebagai sarana bersilahturahmi kepada warga agar lebih dekat dan bisa menjalin kebersamaan.

Supriadi, salah satu warga yang disambangi Babinsa mengucapkan terimakasih atas partisipasi Babinsa kepada warga masyarakat, semoga dengan kunjungan Babinsa dapat mempererat silaturahami sehingga warga menjadi lebih akrab lagi dengan Babinsa." ucapnya.

Posting Komentar

0 Komentar